Tiba di Bolsel, Empat Suku Adat Sambut Kedatangan Bupati dan Wakil Bupati

oleh
oleh

BiPoin, Bolsel – Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Bolsel periode 2021-2024, Hi. Iskandar Kamaru, SPt – Deddy Abdul Hamid bersama Istri, dijemput secara adat di perbatasan Bolmong – Bolsel, Sabtu (27/02/2021) tadi.

Penjemputan dilakukan oleh perwakilan 4 suku yang ada di Bolsel diantaranya Suku Bolango, Suku Gorontalo, Suku Mongondow dan Suku Sangihe.

Penjemputan ini dilakukan pasca pelantikan di Graha Gubernuran Bumi Beringin Manado oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Jumat (26/02/2021) kemarin.

Bupati, dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada masyarakat terutama kepada 4 suku yang ada di Bolsel yang berkenan melakukan penjemputan secara adat.

“Saya dan Wakil Bupati, atas nama pribadi masing-masing dan keluarga, mengucapkan terimakasih atas diterimanya kami secara adat sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bolsel. Yang kembali dimandatkan oleh masyarakat untuk melanjutkan kepemimpinan kami hingga akhir tahun 2024 mendatang,” tutur Bupati.

Kegiatan kemudian dilanjutkan di Kantor Kecamatan Bolaang Uki, yang turut dihadiri oleh Anggota Komisi V DPR RI Hi. Herson Mayulu S.IP, Sekretaris Daerah Marzanzius Arvan Ohy, Anggota DPRD Bolsel Abdul Razak Bunsal, Camat Bol-Uki, para pimpinan OPD, Kepala desa serta tokoh-tokoh masyarakat di Kabupaten Bolsel.

 Hi. Herson Mayulu, SIP yang juga mantan Bupati Bolsel 2 periode, menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat Bertugas kepada Iskandar – Deddy.

“Atas nama masyarakat Bolango, saya menyampaikan selamat datang dan selamat bertugas kepada pak Iskandar dan Pak Deddy,” ujar Herson.

Herson mengingatkan, bahwa tugas utama Bupati dan Wabup itu ada tiga, pertama melaksanakan administrasi pemerintahan, kemudian melakukan administrasi pembangunan dan yang ketiga melaksanakan administrasi kemasyarakatan. “Administrasi kemasyarakatan ini merupakan penyeimbang yaitu menjaga adat dan budaya yang diwariskan leluhur,” sebut anggota Komisi V DPR RI itu.

Terinformasi usai penjemputan ini, Bupati dan Wakil Bupati akan menggelar acara syukuran di Rumah Jabatan diawali di rujab Wabup Pinolosian pukul 15.30 Wita, kemudian di Rujab Bupati Soquo, Pukul 19.30 Wita.

No More Posts Available.

No more pages to load.